Dinas Kesehatan Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, mengadakan Sosialisasi Kemitraan Bidan, Dukun Bayi dan Kader Posyandu. Sosialisasi yang diadakan pada tanggal 28 Mei 2014 di Aula Kantor Kecamatan Lasolo ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya kemitraan dan kerjasama para pihak dalam pelayanan kesehatan ibu dan anak serta membangun kemitraan antara bidan, dukun bayi, kader posyandu dan Tim Penggerak PKK di 2 Puskesmas yang ada di Kecamatan Lasolo. Kegiatan sosialisasi yang ini dihadiri oleh 170 orang yang terdiri dari perwakilan Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tenggara, Dinas Kesehatan Kabupaten Konawe Utara, aparat desa dan kecamatan, staf Puskesmas Wawolesea dan Puskesmas Lasolo, bidan desa, dukun bersalin/sando, Tim Penggerak PKK Kabupaten dan Kecamatan, serta kader posyandu.
Dalam sambutannya, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Konawe Utara, dalam sambutannya berharap program kerjasama dengan BASICS dapat membantu meningkatkan pelayanan kesehatan khususnya bagi ibu dan anak di Kabupaten Konawe Utara. Meskipun jumlah kematian ibu melahirkan hanya ada 1 kasus pada tahun 2013, akan tetapi harus tetap waspada dan terus berupaya mengupayakan nol kasus kematian ibu melahirkan di Kabupaten Konawe Utara. Meskipun angka kematian ibu relatif rendah, tetapi angka kematian bayi di Kabupaten Konawe Utara masih tergolong tinggi, khususnya di Kecamatan Lasolo. Melalui program kemitraan bidan, dukun, dan kader posyandu serta penggerak PKK, Kepala Dinas berharap akan bisa menurunkan angka kematian ibu dan bayi di Kecamatan Lasolo. Keberhasilan program ini di Kecamatan Lasolo akan dikembangkan di kecamatan-kecamatan lain yang ada di Kabupaten Konawe Utara.
Pemerintah Kabupaten Konawe Utara sangat berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, dibuktikan dengan percepatan pembangunan fisik fasilitas kesehatan di setiap kecamatan dan desa, mulai dari Puskesmas, Pustu, Posyandu dan Rumah Sakit Umum Daerah di Kabupaten. Kedepannya, Pemerintah Kabupaten Konawe Utara akan lebih fokus pada program penimgkatan kapasitas tenaga kesehatan dan pemberdayaan bagi masyarakat, khususnya pada kader posyandu dan PKK.
Dalam cara ini diadakan juga penandatanganan kesepatakan pelaksanaan kemitraan antara bidan, dukun bersalin, kader posyandu dan PKK di Kecamatan Lasolo sebagai proyek percontohan. Penandatanganan kesepakatan ini dilakukan oleh Kepala Dinas Kabupaten Konawe Utara dan Camat Lasolo atas nama pemerintah dan masyarakat Kecamatanan Lasolo, dengan disaksikan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Konawe Utara, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Konawe Utara, para kepala desa dan masyarakat yang hadir dalam pertemuan.
Kegiatan sosialisasi ditutup oleh Ketua Tim Penggerak PKK, Ibu Isyatin Aswad Sulaiman. Dalam sambutannya beliatu menyampaikan beberapa pesan agar para bidan lebih memperhatikan koordinasi dengan dukun bersalin dan anggota PKK, menjaga dan terus membina kemitraan yang sudah terbangun, akan mengupayakan adanya insentif bagi dukun bersalin dan kader posyand, serta kepada para bidan agar tidak sering meninggalkan desa dan agar selalu menjaga hubungan baik dengan masyarakat di tempat mereka bertugas.
Posted by Project BASICS North Sulawesi
0 komentar:
Posting Komentar